Ilmu pertenakan dan teknologi penggemukan ternak khususnya pada ternak ruminansia terus maju dan berkembang dengan pengaplikasikan beberapa macam produk probiotik yang sangat menguntungkan bagi peternak.
Manfaat probiotik untuk ternak yang digunakan dalam ransum pakan akan meningkatkan daya cerna dalam rumen ternak. Probiotik adalah mikroba atau mikroorganisme yang hidup pada media tertentu, kemudian digunakan pada ternak melalui pakan, untuk membuat keseimbangan mikroorganisme dalam saluran pencernaannya.
Probiotik yang ditambahkan dalam pakan ransum, dari berbagai hasil penelitian mampu menambah berat badan ternak. Karena probitik ini mampu membuat mikroorganisme postif bekerja pada keadaan yang optimal, jadi pakan akan lebih gampang dicerna dan diserap.
Biasanya pakan ternak ruminansia di Negara kita ini memiliki mutu yang rendah, oleh sebab itu kita memerlukan suplemen tambahan yang bisa meningkatkan kinerja fungsi rumen, yaitu dengan menggunakan probiotik khususnya yang terdapat bakteri selulolitik yang tinggi, supaya bisa memanfaatkan sumber pakan berserat tinggi. Dengan penggunaan probiotik. serat kasar (SK) akan diturunkan, Protein Kasar (PK) akan dinaikkan, dan TDN (daya cerna) akan meningkat.
Intinya, probiotik merupakan suplemen untuk ternak yang dapat meningkatkan kesehatan ternak melalui cara pengolahan kompasisi mikroorganisme dan bakteri pada saluran pencernaan ternak. Beberapa sumber informasi literature, ternak yang diberikan probiotik mampu memberikan penambahan berat badan yang cukup baik, seperti pada ternak sapi, pertambahan bobot badan dapat mencapai 2-3 kg/hari.
Jika kita melihat data tersebut, kita sebagai peternak dapat mencoba memberikan probitik ini pada ternak kita. Apalagi penggunaan probiotik dalam pakan, tidak menyebabkan efek buruk kepada ternak, hal ini disebabkan probitik adalah termasuk katagori zat organic.
Berikut ini adalah beberapa manfaat probiotik untuk ternak:
- Probiotik mampu mengurangi penyakit diare atau mencret pada ternak.
- Mampu mengurangi tingkat stress pada ternak.
- Menekan jumlah batkeri yang buruk (patogen), sehingga kesehatan ternak kita terjamin
- Probiotik yang digunakan tidak akan berbahaya bagi ternak maupun pada lingkungan, karena probiotik hanya terdapat mikroorganisme yang baik yang sangat menguntungkan untuk ternak.
- Probiotik akan meningkatkan nafsu pakan ternak sehingga ternak akan cepat gemuk.
- Penggunaan probitiok akan menurunkan kadar kolestrol pada daging.
- Kotoran ternak menjadi tidak berbau dan cepat kering
Berikut ini adalah beberapa contoh probiotik yang beredar di pasaran
- Starbio, produk dari PT. Limbah Hijau Multifarm(LHM)
- Bossdext, Bioplus
- EM4, Probion, Bioplus
- Probiotik Tangguh dari PT. Natural Nusantara (NASA)
- SOC (Suplement Organic Cair) dari. PT Hidup Cerah Sejahtera (PT. HCS)
- Ragi Tape Jermi, dari Klinik Pertanian Indonesia.
Dari beberapa produk probiotik diatas, peternak dapat mencobanya untuk ternaknya, sehingga usaha pertenakan dapat berjalan dengan sukses dalamh hal efisiensi waktu dan penggunaan pakan.
Probiotik ini biasa digunakan dalam proses fermentasi berbagai macam limbah pertanian dan agroindustri, seperti jerami padi, jerami jagung, ampas tahu, bekatul, kulit kakau, bungkil sawit, dan lain-lain. Probiotik dapat juga digunakan pada proses silase, seperti pada rumput gajah.
Proses pembuatan fermentasi menjadi sangat terkenal dalam dunia peternakan, karena teknologi ini sudah memberikan manfaa yang cuku banyak untuk peternak. Selama ini dikalangan masyaraka kita hanya fermentasi hanya dikenal untuk membuat minuman saja. Padahal tidak, fermentasi juga dapat dimanfaatkan untuk proses pembuatan pakan yang mempunyai kualitas yang cukup tinggi. Pembuatan fermentasi sangat gampang, dan tentunya hal yang sangat penting dari proses fermentasi yaitu menghemat biaya, waktu tidak terlalu banyak untuk memotong rumput atau mengangon ternaknya.
Cara membuat fermentasi Jerami
Ijin share info berguna min : Sedia tepung Roti dari fresh kulit roti tawar. Side product/ bad stock fresh. Tidak repot sortir gula/selai. Non jamur. Lokasi pondok cabe, untuk kebutuhan sekitar tangsel, parung, gn sindur dan depok. Cocok unt campuran pakan menyiasati harga pakan. Sedia pula tepung ikan, kulit udang dan kulit kacang tanah. Cod lokasi/ loco gudang. PM. Hub : 08987300699/ WA.
Trims buat admin, dan salam sukses buat semua rekan. Sekalian ijin share ilmunya ya pak/ bu admin. Tetap selalu berkarya dan menjadi manfaat bagi sesama ?
dari jenis2 probiotik yang telah anda sebutkan diatas kira2 mana yang mempunyai hasil paling efektif?
email saya ke abdulazizhartanto@gmail.com