Cara Membuat Jamu Herbal Untuk Unggas Dengan SOC HCS

Cara Membuat Jamu Herbal Untuk Unggas Dengan SOC HCS

Manfaat Tanaman Herbal Tradisional untuk penyembuhan hewan ternak seperti ayam/unggas/itik saat ini mulai mengalami kemajuan yang cukup signifikan. Beberapa Perguruan Tinggi mulai berlomba-lomba melakukan penelitian tanaman herbal untuk diaplikasikan pada ayam/unggas/itik. Dan kadang hasilnya melampaui ekpetasi yang di harapkan, yang sebelumnya tidak terbayangkan sama sekali. Itulah kehebatan tanaman herbal tradisional Indonesia.

Cara Membuat Jamu Herbal Untuk Unggas Dengan SOC HCS Resep Ramuan Herbal untuk Penyakit Hewan Ternak Unggas BAHAN-BAHAN:

  1. Daun sirih: 2 ons
  2. Kunyit: 2 ons
  3. Temulawak: 2 ons
  4. Brotowali: 2 ons
  5. SOC HCS : 0,5 cc
  6. Bio Power HCS : 10 tetes
  7. Gula pasir: 1 sendok teh
  8. Air bersih: 5 liter

Langkah-langkah Membuat Ramuan

  1. Semua bahan herbal dicuci bersih terlebih dahulu, masukkan panci, tambahkan 5 liter air lalu dimasak hingga mendidih, lalu dinginkan.
  2. Masukkan SOCBio Power dan gula dalam 1 gelas air, aduk sampai gula larut dan diamkan selama 15 menit.
  3. Ambil air rebusan bahan herbal tersebut lalu campurkan larutan gula, SOC dan Bio Power aduk sebentar, maka Ramuan telah siap pakai.
  4. Campurkan larutan herbal tersebut pada air minum untuk 500 ekor pada pagi hari, 3 hari sekali untuk pencegahan penyakit.

Semoga artikel Cara Membuat Jamu Herbal Untuk Unggas Dengan SOC HCS, Bermanfaat! Terima Kasih

About admin

Check Also

Cara Penggunaan SOC untuk Burung Lovebird

Cara Penggunaan SOC HCS untuk Burung Lovebird

Cara Penggunaan SOC HCS untuk Burung Lovebird Atau Burung Cinta Beternak burung kicauan seperti lovebird …

2 comments

  1. Dalam bentuk minuman ini.. Juga cocok untuk itik pedaging ya..? ?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *